Saturday, January 21, 2012

Sore, Hujan, Solo

Solo, kota kelahiran Ayah.
Hhhh sudah 4tahun lamanya, baru ke sini lagi. Bahkan saat kedua mbah-ku menghembuskan nafas terakhirnya, dengan beda waktu seminggu. Aku tidak datang ke sini, saat itu ujian semester sedang aku hadapi sehingga aku dengan ibu di rumah, dan ayah serta kakak2ku pergi ke sini 3tahun lalu.
Tentram, yaaaaa sangat tentram. Suasananya, warga, serta lingkungan yang sangat ramah.
Dulu, sering sekali berkeliling naik sepeda ontel bersama kakak2 ku, pergi ke pinggir sawah.......ke pasar untuk beli gorengan atau jajanan pasar. Lalu ke kali melihat aktivitas warga yang menyelesaikan "hasil akhir tubuhnya" hahahaha
Malam hari, makan bakso pinggir sawah yang sangat terkenal enaknya di desa kelahiran ayahku ini, bahkan kami tak pernah absen setiap ke tempat itu. Menyempatkan waktu, menikmati indahnya malam......makan bakso dipinggir sawah, melihat kunang-kunang menari :)
Rindu, aku terlalu rindu dengan desa ini.
HAH lega sekali rasanya bisa kembali, menyampaikan rinduku ini :')
Sore, Hujan, Solo (21Jan'12...........sayang hari ini hujan di Solo, ga ketemu kunang-kunangnya deh